January 2013 - TNT4all
News Update
Loading...

Saturday 26 January 2013

Trik Internet Gratis AXIS Januari 2013

Trik Internet Gratis AXIS Januari 2013

Setting hpApn : axis
Proxy : 25.6.3.8
Port : 8080


Setting Ophandhttp server : http://0.facebook.com.server4.operamini.com:80
Socket : Standar
Remove Port : Centang
Proxy Type : HTTP
Proxy Server : Server4.operamini.com

Trik Internet Gratis Three AON Januari 2013

Trik Internet Gratis Three AON Januari 2013

PENGATURAN HP

Apn: 3gprsProxy: 141.0.11.253
Port: 80

PENGATURAN OPERA MINI HANDLER

Remove Port: centangProxy Type: HTTPProxy Server: m.facebook.com


NB: m.facebook.com bisa di ganti 
dengan mobile.twitter.com
Beda muka beda rasa.

Trik Errorkan SNC Januari 2013

Trik Errorkan SNC Januari 2013

Trik SNCnya pada Co.id Yah ? wkwkwkwkw , Jangan Galau Nih Ada Triknya Yang Update Tanggal 26 January ,..
Langsung Aja Nih :

1. Dartar dulu paket SNC yang 1 hari.
2. Kemudian pakailah buat browsing.
3. Sambil browsing, minimize browser, ketik SNC YA, terus ketik SNC OFF ke 3636. Lanjutkan browsing lagi, kemudian keluar.
4. Registrasi lah ulang di Tsel Menu.
5. Cabutlah kartu kalian.
6. Besoknya, tunggu sms yang isinya "Maaf, pulsa anda tidak cukup untuk melakukan pembelian paket Social&Chat yang anda pilih. Silahkan isi ulang pulsa anda. Terima Kasih"
7. Setelah kalian dapet SMS itu, lalu lakukanlah perubahan data di Tsel Menu.
8. Dan selamat, SNC anda error lagi.


Selamat Kamu Internetan Lagi ahaha ^_^ , 

Monday 21 January 2013

Interpretasi Peta Pulau Bali

Interpretasi Peta Pulau Bali




Interpretasi Peta Pulau Bali


    Pada umumnya, peta umum memiliki warna dan simbol-simbol lain yang mewakili ketampakan alam sebenarnya. Contohnya, Pulau Bali yang memiliki bentang alam dataran rendah hingga dataran tinggi. Pewarnaannya dibuat bertingkat, warna hijau menunjukkan dataran rendah dengan ketinggian antara 0 - 100 m, warna hijau muda menunjukkan dataran sedang dengan ketinggian antara 100 - 500 m, warna kuning menunjukkan dataran tinggi dengan ketinggian antara 500 - 1.000 m, dan warna cokelat menunjukkan daerah pegunungan dengan ketinggian > 1.000 m. Adapun puncak tertinggi berada di puncak Gunung Agung yang memiliki ketinggian 3.142 m di atas permukaan air laut. Dataran tinggi dan pegunungan terdapat di bagian Utara, semakin ke Selatan, daratan semakin landai. Hal ini menyebabkan aliran sungai di bagian Utara relatif pendek dan bermuara di Laut Bali, sedangkan sungai-sungai (disimbolkan dengan garis berkelok-kelok berwarna biru) di bagian Selatan yang bermuara di Samudra Indonesia memiliki aliran yang relatif lebih panjang. Jika diperhatikan, mayoritas aliran sungai mengarah ke Selatan, hanya beberapa sungai saja yang mengalir ke arah Utara.

    Pulau Bali memiliki rangkaian gunung atau pegunungan di bagian Utara. Kebanyakan gunung-gunung tersebut telah mati (tidak aktif). Hal ini ditunjukkan dengan gambar segitiga hitam di peta. Sementara itu, gunung yang masih aktif hanyalah Gunung Agung dan Gunung Batur (1.717 m) yang digambarkan dengan bentuk segitiga berwarna merah. Perairan darat berupa danau (disimbolkan dengan simbol area berwarna biru). Tercatat ada empat buah danau, yaitu Danau Batur (terluas), Danau Buyan, Danau Bratan, dan Danau Tamblingan. Keempat danau tersebut berada di daratan dengan ketinggian lebih dari 1.000 m di atas permukaan air laut. Berdasarkan bentang budayanya, Pulau Bali hanya memiliki satu pelabuhan udara (yang disimbolkan dengan gambar pesawat dalam lingkaran), yaitu Bandara Ngurah Rai di Denpasar serta terdapat empat pelabuhan penyeberangan (yang disimbolkan dengan gambar jangkar di dalam lingkaran), yaitu di Gilimanuk, Celukbawang, Benoa, dan di Tanjung Melanting. Berdasarkan skala yang ada, jarak antara ujung Timur Pulau Bali (Tanjung Jambela) hingga ujung Barat Pulau Bali (Tanjung Pasir) sejauh ± 111,15 km. Sementara itu, jarak antara ujung Utara Pulau Bali (Tanjung Bungkulan) hingga ujung Selatan Pulau Bali (Sawangan) sejauh ± 63,45 km. Perairan laut Pulau Bali terdiri atas perairan dangkal (0 - 200 m), perairan sedang (200 - 3.000 m) dan perairan dalam (> 3.000 m). Perairan dangkal terdapat di Selat Bali, bagian Selatan Pulau Bali dan perairan yang mengelilingi Nusa Penida. Kondisi ini menyebabkan kawasan ini banyak dijumpai pantai-pantai yang indah, seperti di Pantai Kuta, Pantai Sanur, Tanah Lot, dan Teluk Jimbaran.


Tambahan Dari Wikipedia:

Pulau Bali adalah bagian dari Kepulauan Sunda Kecil sepanjang 153 km dan selebar 112 km sekitar 3,2 km dari Pulau Jawa. Secara astronomis, Bali terletak di 8°25′23″ Lintang Selatan dan 115°14′55″ Bujur Timur yang membuatnya beriklim tropis seperti bagian Indonesia yang lain.

Gunung Agung adalah titik tertinggi di Bali setinggi 3.148 m. Gunung berapi ini terakhir meletus pada Maret 1963. Gunung Batur juga salah satu gunung yang ada di Bali. Sekitar 30.000 tahun yang lalu, Gunung Batur meletus dan menghasilkan bencana yang dahsyat dibumi. Berbeda dengan di bagian utara, bagian selatan Bali adalah dataran rendah yang dialiri sungai-sungai.

Berdasarkan relief dan topografi, di tengah-tengah Pulau Bali terbentang pegunungan yang memanjang dari barat ke timur dan di antara pegunungan tersebut terdapat gugusan gunung berapi yaitu Gunung Batur dan Gunung Agung serta gunung yang tidak berapi, yaitu Gunung Merbuk, Gunung Patas dan Gunung Seraya. Adanya pegunungan tersebut menyebabkan Daerah Bali secara Geografis terbagi menjadi 2 (dua) bagian yang tidak sama yaitu Bali Utara dengan dataran rendah yang sempit dan kurang landai dan Bali Selatan dengan dataran rendah yang luas dan landai. Kemiringan lahan Pulau Bali terdiri dari lahan datar (0-2%) seluas 122.652 ha, lahan bergelombang (2-15%) seluas 118.339 ha, lahan curam (15-40%) seluas 190.486 ha dan lahan sangat curam (>40%) seluas 132.189 ha. Provinsi Bali memiliki 4 (empat) buah danau yang berlokasi di daerah pegunungan, yaitu Danau Beratan atau Bedugul, Buyan,Tamblingan, dan Batur. Alam Bali yang indah menjadikan pulau Bali terkenal sebagai daerah wisata.

Ibu kota Bali adalah Denpasar. Tempat-tempat penting lainnya adalah Ubud sebagai pusat seni dan peristirahatan terletak di Kabupaten Gianyar, sedangkan Kuta, Sanur, Seminyak, Jimbaran dan Nusa Dua adalah beberapa tempat yang menjadi tujuan pariwisata, baik wisata pantai maupun tempat peristirahatan, spa dll.

Luas wilayah Provinsi Bali adalah 5.636,66 km2 atau 0,29% luas wilayah Republik Indonesia. Secara administratif Provinsi Bali terbagi atas 9 kabupaten/kota, 55 kecamatan dan 701 desa/kelurahan.

Sekian Dari Saya Kalau Ada Yang Bisa Ditanyakan ^_^

Friday 18 January 2013

Macam macam Pantun dan Contohnya

Macam macam Pantun dan Contohnya
Artikel : Macam-macam Pantun  dan Contohnya
Pelajaran : Bahasa Indonesia

Pantun merupakan salah satu jenis puisi lama yang sangat luas dikenal dalam bahasa-bahasa Nusantara. Pantun berasal dari katapatuntun dalam bahasa Minangkabau yang berarti "petuntun". Dalam bahasa Jawa, misalnya, dikenal sebagai parikan, dalam bahasa Sunda dikenal sebagai paparikan, dan dalam bahasa Batak dikenal sebagai umpasa (baca: uppasa). Lazimnya pantun terdiri atas empat larik (atau empat baris bila dituliskan), setiap baris terdiri dari 8-12 suku kata, bersajak akhir dengan pola a-b-a-b dan a-a-a-a (tidak boleh a-a-b-b, atau a-b-b-a). Pantun pada mulanya merupakan sastra lisan namun sekarang dijumpai juga pantun yang tertulis.

Semua bentuk pantun terdiri atas dua bagian: sampiran dan isi. Sampiran adalah dua baris pertama, kerap kali berkaitan dengan alam (mencirikan budaya agraris masyarakat pendukungnya), dan biasanya tak punya hubungan dengan bagian kedua yang menyampaikan maksud selain untuk mengantarkan rima/sajak. Dua baris terakhir merupakan isi, yang merupakan tujuan dari pantun tersebut.


Dan Pantun Itu Terdiri Atas 8 Macam Pantun Yang Saya Tau, Sebagai Berikut :


1. Pantun Nasihat
2. Pantun Muda
3. Pantun Jenaka
4. Pantun Teka-Teki
5. Pantun Agama
6. Pantun Adat
7. Pantun Dagang
8. Pantun Anak


  • Peran Pantun
Sebagai alat pemelihara bahasa, pantun berperan sebagai penjaga fungsi kata dan kemampuan menjaga alur berfikir. Pantun melatih seseorang berfikir tentang makna kata sebelum berujar. Ia juga melatih orang berfikir asosiatif, bahwa suatu kata bisa memiliki kaitan dengan kata yang lain.

Secara sosial pantun memiliki fungsi pergaulan yang kuat, bahkan hingga sekarang. Di kalangan pemuda sekarang, kemampuan berpantun biasanya dihargai. Pantun menunjukkan kecepatan seseorang dalam berfikir dan bermain-main dengan kata.

Namun demikian, secara umum peran sosial pantun adalah sebagai alat penguat penyampaian pesan.


  • Struktur Pantun
Menurut Sutan Takdir Alisjahbana fungsi sampiran terutama menyiapkan rima dan irama untuk mempermudah pendengar memahami isi pantun. Ini dapat dipahami karena pantun merupakan sastra lisan.

Meskipun pada umumnya sampiran tak berhubungan dengan isi kadang-kadang bentuk sampiran membayangkan isi. Sebagai contoh dalam pantun di bawah ini:
Air dalam bertambah dalamHujan di hulu belum lagi teduhHati dendam bertambah dendamDendam dahulu belum lagi sembuh
Beberapa sarjana Eropa berusaha mencari aturan dalam pantun maupun puisi lama lainnya. Misalnya satu larik pantun biasanya terdiri atas 4-6 kata dan 8-12 suku kata. Namun aturan ini tak selalu berlaku.

Sekian dari saya semoga dari artikel Macam-Macam Pantun dan Contohnya ini membantu tugas anda ...

5 Contoh Pantun Anak-Anak

5 Contoh Pantun Anak-Anak
macam macam pantun dan contohnya
Macam - Macam Pantun dan Contohnya

Kamu Kepostingan Ini Pasti Habis Baca Artikel Tentang Macam-macam Pantun dan Contohnya Yahh ? ahahah,, Nah Disini Saya Memberi Tahu Tentang 5 Contoh Pantun Anak-Anak.

1. Pergi ke Aceh membawa gitar
   Singgah ke Medan membeli ulos
   Jika ingin jadi anak pintar
   Rajin belajar jangan suka bolos


2. Ada sisir monyet berkaca
   Ada kuda mirip keledai
   Rajin menulis rajin membaca
   Itu pertanda anak yang pandai


3. Tanam padi di tengah sawah
   Sawah subur selalu basah
   Pagi hari pergi sekolah
   Sore hari ke madrasah


4. Saya ingin makan tomat
   tomat dimakan kaya manfaat
   Saya ingin mencari sahabat
   agar hidup punya manfaat


5. Pergi kekali seorang diri
   Bersihkan diri sambil berenang
   Jika kamu mampu mandiri
   Mama pasti merasa senang
Semoga Pantun-pantun ini membantu anda untuk mengerjakan tugas anda :D...


Keyword : macam-macam pantun, macam-macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun anak-anak dan contohnya, 5 contoh pantun anak-anak

5 Contoh Pantun Dagang

5 Contoh Pantun Dagang
macam macam pantun dan contohnya
Macam - Macam Pantun dan Contohnya

Kamu Kepostingan Ini Pasti Habis Baca Artikel Tentang Macam-macam Pantun dan Contohnya Yahh ? ahahah,, Nah Disini Saya Memberi Tahu Tentang 5 Contoh Pantun Dagang.

1. Tudung saji hanyut terapung
hanyut terapung di air sungai
Niat hati hendak pulang kampung
apa daya tangan tak sampai


2. Dari malakake negri pahang
sindah di kendal beli kuini
Saya ini dagang menumpang
mengharap belas oranng disini


3. Pukul gendang kulit biawak
Sedikit tidak berdentum lagi
Hendak kemana untung ku bawa
Sedikitpun tidak beruntung lagi


4. Gedang-gedang kay di rimba
Sikeduduk degung berdegung
Kadang-kadang hatiku iba
setiap saat duduk termenung


5. Berlari-lari ke kayu sepat
disana tempat sarang belalang
berlari-lari mencari obat
obat dapat nyawa tlah hilang

Semoga Pantun-pantun ini membantu anda untuk mengerjakan tugas anda :D...


Keyword : macam-macam pantun, macam-macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun dagang dan contohnya, 5 contoh pantun dagang

5 Contoh Pantun Adat

5 Contoh Pantun Adat
macam macam pantun dan contohnya
Macam - Macam Pantun dan Contohnya

Kamu Kepostingan Ini Pasti Habis Baca Artikel Tentang Macam-macam Pantun dan Contohnya Yahh ? ahahah,, Nah Disini Saya Memberi Tahu Tentang 5 Contoh Pantun Adat.

1. Menanam kelapa di pulau Bukum
Tinggi Sedepa sudah berbuah
Adat bermula dengan hukum
Hukum bersandar di Kitabullah


2. Ikan berenang didalam lubuk
Ikan belida dadanya panjang
Adat pinang pulang ke tampuk
Adat sirih pulang ke gagang


3. Lebat daun bunga tanjung
Berbau harum bunga cempaka
Adat dijaga pusaka dijunjung
Baru terpelihara adat pusaka


4. Bukan lebah sembarang lebah
Lebah bersarang dibuku buluh
Bukan sembah sembarang sembah
Sembah bersarang jari sepuluh


5. Pohon nangka berbuah lebat
Bilalah masak harum juga
Berumpun pusaka berupa adat
Daerah berluhak alam beraja

Semoga Pantun-pantun ini membantu anda untuk mengerjakan tugas anda :D...


Keyword : macam-macam pantun, macam-macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun adat dan contohnya, 5 contoh pantun adat

5 Contoh Pantun Agama

5 Contoh Pantun Agama
macam macam pantun dan contohnya
Macam - Macam Pantun dan Contohnya

Kamu Kepostingan Ini Pasti Habis Baca Artikel Tentang Macam-macam Pantun dan Contohnya Yahh ? ahahah,, Nah Disini Saya Memberi Tahu Tentang 5 Contoh Pantun Agama.

1. Banyak bulan perkara bulan
   Tidak semulia bulan puasa
   Banyak tuhan perkara tuhan
   Tidak semulia Tuhan Yang Esa


2. Daun terap diatas dulang
   Anak udang mati dituba
   Dalam kitab ada terlarang
   Yang haram jangan dicoba


3. Bunga kenanga diatas kubur
   Pucuk sari pandan Jawa
   Apa guna sombong dan takabur
   Rusak hati badan binasa


4. Asam kandis asam gelugur
   Ketiga asam si riang-riang
   Menangis mayat dipintu kubur
   Teringat badan tidak sembahyang


5. Boleh di perah ambil patihnya
   Dalam kancah tarulah bantal
   Boleh berserah kehendak hati-Nya
   Kepada Tuhan tempat tawagal

Semoga Pantun-pantun ini membantu anda untuk mengerjakan tugas anda :D...

Keyword : macam-macam pantun, macam-macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun agama dan contohnya, 5 contoh pantun agama

5 Contoh Pantun Teka-Teki

5 Contoh Pantun Teka-Teki
macam macam pantun dan contohnya
Macam - Macam Pantun dan Contohnya

Kamu Kepostingan Ini Pasti Habis Baca Artikel Tentang Macam-macam Pantun dan Contohnya Yahh ? ahahah,, Nah Disini Saya Memberi Tahu Tentang 5 Contoh Pantun Teka-teki.

1. Kalau tuan bawa keladi
   Bawakan juga si pucuk rebung
   Kalau tuan bijak bestari
   Binatang apa tanduk dihidung ?


2. Beras ladang sulung tahun
   Malam malam memasak nasi
   Dalam batang ada daun
   Dalam daun ada isi


3. Terendak bentan lalu dibeli
   Untuk pakaian saya turun kesawah
   Kalaulah tuan bijak bestari
   Apa binatang kepala dibawah ?


4. Kalau tuan muda teruna
   Pakai seluar dengan gayanya
   Kalau tuan bijak laksana
   Biji diluar apa buahnya


5. Tugal padi jangan bertangguh
   Kunyit kebun siapa galinya
   Kalau tuan cerdik sungguh
   Langit tergantung mana talinya ?
( Sumber Wikipedia )

Semoga Pantun-pantun ini membantu anda untuk mengerjakan tugas anda :D...


Keyword : macam-macam pantun, macam-macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun teka-teki dan contohnya, 5 contoh pantun teka-teki

5 Contoh Pantun Jenaka

5 Contoh Pantun Jenaka
macam macam pantun dan contohnya
Macam - Macam Pantun dan Contohnya

Kamu Kepostingan Ini Pasti Habis Baca Artikel Tentang Macam-macam Pantun dan Contohnya Yahh ? ahahah,, Nah Disini Saya Memberi Tahu Tentang 5 Contoh Pantun Jenaka.

1. Kupu-kupu terbang melintang
   Hinggap menghisap bunga layu
   Mati di rumah menaruh bintang
   Melihat ikan memajat kayu


2. Dimana kuang hendak bertelur
   Diatas lata dirongga batu
   Dimana tuan hendak tidur
   Diatas dada dirongga susu


3. Elok berjalan kota tua
   Kiri kanan berbatang sepat
   Elok berbini orang tua
   Perut kenyang ajaran dapat


4. Sakit kaki ditikam jeruju
   Jeruju ada didalam paya
   Sakit hati memandang susu
   Susu ada dalam kebaya


5. Naik kebukit membeli lada
   Lada sebiji dibelah tujuh
   Apanya sakit berbini janda
   Anak tiri boleh disuruh

Semoga Pantun-pantun ini membantu anda untuk mengerjakan tugas anda :D...

Keyword : macam-macam pantun, macam-macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun jenaka dan contohnya, 5 contoh pantun jenaka

5 Contoh Pantun Muda

5 Contoh Pantun Muda
pantun muda
Macam - Macam Pantun dan Contohnya


Kamu Kepostingan Ini Pasti Habis Baca Artikel Tentang Macam-macam Pantun dan Contohnya Yahh ? ahahah,, Nah Disini Saya Memberi Tahu Tentang 5 Contoh Pantun Muda.

1. Walaupun enak makan dengan bakwan
   Lebih enak makan dengan tahu
   Walaupun enak jalan dengan teman
   Lebih enak jalan dengan kamu


2. Manis manis sekepal gula
   Lebih manis sesendok madu
   Manis manis senyum si janda
   Lebih manis senyum bibirmu


3. Dari Natal pergi ke Tiku
   Di Airbangis singgah dahulu
   Kalau adik ragu hatiku
   Boleh abang cari yang baru


4. Ayam boleh, ikan pun boleh
   Yang penting ada nasinya
   Hitam boleh, Putih pun boleh
   Yang penting baik hatinya


5. Hari ini tidak punya henpon
   Kampungan tampaknya
   Kalau sehari tidak ditelepon
   Kelimpungan rasanya

Semoga Pantun-pantun ini membantu anda untuk mengerjakan tugas anda :D...


Keyword : macam-macam pantun, macam-macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun muda dan contohnya, 5 contoh pantun muda

5 Contoh Pantun Nasihat

5 Contoh Pantun Nasihat
Pantun Nasihat
Macam - Macam Pantun dan Contohnya

Kamu Kepostingan Ini Pasti Habis Baca Artikel Tentang Macam-macam Pantun dan Contohnya Yahh ? ahahah,, Nah Disini Saya Memberi Tahu Tentang 5 Contoh Pantun Nasihat.

1. Banyak sayur dijual di pasar
   Banyak juga menjual ikan
   Kalau kamu sudah lapar
   cepat cepatlah pergi makan


2. Kalau harimau sedang mengaum
   Bunyinya sangat berirama
   Kalau ada ulangan umum
   Marilah kita belajar bersama


3. Hati-hati menyeberang
   Jangan sampai titian patah
   Hati-hati di rantau orang
   Jangan sampai berbuat salah


4. Manis jangan lekas ditelan
   Pahit jangan lekas dimuntahkan
   Mati semut karena manisan
   Manis itu bahaya makanan.


5. Buah berangan dari Jawa
   Kain terjemur disampaian
   Jangan diri dapat kecewa
   Lihat contoh kiri dan kanan

Semoga Pantun-pantun ini membantu anda untuk mengerjakan tugas anda :D....

Keyword : macam-macam pantun, macam-macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun dan contohnya, 5 macam pantun nasihat dan contohnya, 5 contoh pantun nasihat

Tuesday 15 January 2013

Macam-Macam Puisi dan Contohnya

Macam-Macam Puisi dan Contohnya

Macam Macam Puisi dan Contohnya


Puisi (dari bahasa Yunani kuno: ποιέω/ποιῶ (poiéo/poió) = I create) adalah seni tertulis di mana bahasa digunakan untuk kualitas estetiknya untuk tambahan, atau selain arti semantiknya.

Penekanan pada segi estetik suatu bahasa dan penggunaan sengaja pengulangan, meter dan rima adalah yang membedakan puisi dariprosa. Namun perbedaan ini masih diperdebatkan. Beberapa ahli modern memiliki pendekatan dengan mendefinisikan puisi tidak sebagai jenis literatur tapi sebagai perwujudan imajinasi manusia, yang menjadi sumber segala kreativitas. Selain itu puisi juga merupakan curahan isi hati seseorang yang membawa orang lain ke dalam keadaan hatinya.

Baris-baris pada puisi dapat berbentuk apa saja (melingkar, zigzag dan lain-lain). Hal tersebut merupakan salah satu cara penulis untuk menunjukkan pemikirannnya. Puisi kadang-kadang juga hanya berisi satu kata/suku kata yang terus diulang-ulang. Bagi pembaca hal tersebut mungkin membuat puisi tersebut menjadi tidak dimengerti. Tapi penulis selalu memiliki alasan untuk segala 'keanehan' yang diciptakannya. Tak ada yang membatasi keinginan penulis dalam menciptakan sebuah puisi. Ada beberapa perbedaan antara puisi lama dan puisi baru

Namun beberapa kasus mengenai puisi modern atau puisi cyber belakangan ini makin memprihatinkan jika ditilik dari pokok dan kaidah puisi itu sendiri yaitu 'pemadatan kata'. kebanyakan penyair aktif sekarang baik pemula ataupun bukan lebih mementingkan gaya bahasa dan bukan pada pokok puisi tersebut.

Didalam puisi juga biasa disisipkan majas yang membuat puisi itu semakin indah. Majas tersebut juga ada bemacam, salah satunya adalah sarkasme yaitu sindiran langsung dengan kasar.

Dibeberapa daerah di Indonesia puisi juga sering dinyanyikan dalam bentuk pantun. Mereka enggan atau tak mau untuk melihat kaidah awal puisi tersebut. 


Dan Puisi Itu DiBagi Menjadi 3 Jenis Puisi Yaitu Sebagai Berikut Dengan Contohnya Masing-masing Jenis Puisi:


Terima Kasih Untuk Kunjungan Teman-teman Semua Semoga Dari Postingan Ini Kamu Bisa Menyelesaikan Tugas atau Menambah Pengetahuan Kamu Tentang Macam-macam Puisi dan Contohnya

3 Macam Puisi Kontemporer dan Contohnya

3 Macam Puisi Kontemporer dan Contohnya
Macam-Macam Puisi Kontemporer dan Contohnya

Sekarang Saya Akan Memberitahu Tentang 3 Macam Puisi Kontemporer dan Contohnya , Sebelumnya Kamu Harus Tahu Tentang Puisi Kontemporer.

Kata kontemporer secara umum bermakna masa kini sesuai dengan perkembangan zaman atau selalu menyesuaikan dengan perkembangan keadaan zaman. Selain itu, puisi kontemporer dapat diartikan sebagai puisi yang lahir dalam kurun waktu terakhir. Puisi kontemporer berusaha lari dari ikatan konvensional puisi iti sendiri. Puisi kontemporer seringkali memakai kata-kata yang kurang memperhatikan santun bahasa, memakai kata-kata makin kasar, ejekan, dan lain-lain. Pemakaian kata-kata simbolik atau lambing intuisi, gaya bahasa, irama, dan sebagainya dianggapnya tidak begitu penting lagi. 
( Sumber )



  • Puisi Konteporer Dibagi 3 Bagian Yaitu :

1. Puisi mantra adalah puisi yang mengambil sifat-sifat mantra. Sutardji Calzoum Bachri adalah orang yang pertama memperkenalkan puisi mantra dalam puisi kontemporer. Ciri-ciri mantra adalah:
Mantra bukanlah sesuatu yang dihadirkan untuk dipahami melainkan sesuatu yang disajikan untuk menimbulkan akibat tertentu
Mantra berfungsi sebagai penghubung manusia dengan dunia misteri
Mantra mengutamakan efek atau akibat berupa kemanjuran dan kemanjuran itu terletak pada perintah.

  • Contoh:

Shang Hai ping di atas pong pong di atas ping ping ping bilang pong pong pong bilang ping mau pong? bilang ping mau mau bilang pong mau ping? bilang pong mau mau bilang ping ya pong ya ping ya ping ya pong tak ya pong tak ya ping ya tak ping ya tak pong sembilu jarak Mu merancap nyaring
(Sutardji Calzoum Bachri dalam O Amuk Kapak, 1981)


2. Puisi mbeling adalah bentuk puisi yang tidak mengikuti aturan. Aturan puisi yang dimaksud ialah ketentuan-ketentuan yang umum berlaku dalam puisi. Puisi ini muncul pertama kali dalam majalah Aktuil yang menyediakan lembar khusus untuk menampung sajak, dan oleh pengasuhnya yaitu Remy Silado, lembar tersebut diberi nama "Puisi Mbeling". Kata-kata dalam puisi mbeling tidak perlu dipilih-pilih lagi. Dasar puisi mbeling adalah main-main. Ciri-ciri puisi mbeling adalah:

Mengutamakan unsur kelakar;
pengarang memanfaatkan semua unsur puisi berupa bunyi, rima, irama, pilihan kata dan tipografi untuk mencapai efek kelakar tanpa ada maksud lain yang disembunyikan (tersirat).

  • Contoh:

Sajak Sikat Gigi Seseorang lupa menggosok giginya sebelum tidur Di dalam tidur ia bermimpi Ada sikat gigi menggosok-gosok mulutnya supaya terbuka Ketika ia bangun pagi hari Sikat giginya tinggal sepotong Sepotong yang hilang itu agaknya Tersesat di dalam mimpinya dan tak bisa kembali Dan ia berpendapat bahwa,
kejadian itu terlalu berlebih-lebihan
(Yudhistira Ardi Nugraha dalam Sajak Sikat Gigi, 1974)


3. Puisi konkret adalah puisi yang disusun dengan mengutamakan bentuk grafis berupa tata wajah hingga menyerupai gambar tertentu. Puisi seperti ini tidak sepenuhnya menggunakan bahasa sebagai media. Di dalam puisi konkret pada umumnya terdapat lambang-lambang yang diwujudkan dengan benda dan/atau gambar-gambar sebagai ungkapan ekspresi penyairnya.

  • Contoh:

Doktorandus Tikus I selusin toga me nga nga seratus tikus berkampus diatasnya dosen dijerat profesor diracun kucing kawin dan bunting dengan predikat sangat memuaskan
(F.Rahardi dalam Soempah WTS, 1983)

Yahhh Hanya Segini Aja Yang Saya Tahu, Tentang 3 Macam Puisi Kontemporer dan Contohnya , Kalau Kamu Mau Tambah Lagi Tinggal Komen Aja.

5 Macam Puisi Baru dan Contohnya

5 Macam Puisi Baru dan Contohnya

Macam-Macam Puisi Baru dan Contohnya


Sekarang Saya Akan Memberitahu Tentang 5 Macam Puisi Baru dan Contohnya. Puisi baru bentuknya lebih bebas daripada puisi lama baik dalam segi jumlah baris, suku kata, maupun rima.

  • Ciri-ciri Puisi Baru:
  1. Bentuknya rapi, simetris;
  2. Mempunyai persajakan akhir (yang teratur);
  3. Banyak mempergunakan pola sajak pantun dan syair meskipun ada pola yang lain;
  4. Sebagian besar puisi empat seuntai;
  5. Tiap-tiap barisnya atas sebuah gatra (kesatuan sintaksis)
  6. Tiap gatranya terdiri atas dua kata (sebagian besar) : 4-5 suku kata.
( Sumber )

1. Ode adalah puisi sanjungan untuk orang yang berjasa. Nada dan gayanya sangat resmi (metrumnya ketat), bernada anggun, membahas sesuatu yang mulia, bersifat menyanjung baik terhadap pribadi tertentu atau peristiwa umum.

  • Contoh:

Generasi Sekarang Di atas puncak gunung fantasi Berdiri aku, dan dari sana Mandang ke bawah, ke tempat berjuang Generasi sekarang di panjang masa Menciptakan kemegahan baru Pantun keindahan IndonesiaYang jadi kenang-kenangan Pada zaman dalam dunia
(Asmara Hadi)

2. Epigram adalah puisi yang berisi tuntunan/ajaran hidup. Epigram berasal dari Bahasa Yunani epigramma yang berarti unsur pengajaran; didaktik; nasihat membawa ke arah kebenaran untuk dijadikan pedoman, ikhtibar; ada teladan.

  • Contoh:

Hari ini tak ada tempat berdiri Sikap lamban berarti mati Siapa yang bergerak, merekalah yang di depan Yang menunggu sejenak sekalipun pasti tergilas.
(Iqbal)

3. Elegi adalah puisi yang berisi ratap tangis/kesedihan. Berisi sajak atau lagu yang mengungkapkan rasa duka atau keluh kesah karena sedih atau rindu, terutama karena kematian/kepergian seseorang.

  • Contoh:

Senja di Pelabuhan Kecil Ini kali tidak ada yang mencari cinta di antara gudang, rumah tua, pada cerita tiang serta temali. Kapal, perahu tiada berlaut menghembus diri dalam mempercaya mau berpaut Gerimis mempercepat kelam. Ada juga kelepak elang menyinggung muram, desir hari lari berenang menemu bujuk pangkal akanan. Tidak bergerak dan kini tanah dan air tidur hilang ombak. Tiada lagi. Aku sendiri. Berjalan menyisir semenanjung, masih pengap harap sekali tiba di ujung dan sekalian selamat jalan dari pantai keempat, sedu penghabisan bisa terdekap
(Chairil Anwar)

4. Satire adalah puisi yang berisi sindiran/kritik. Berasal dari bahasa Latin Satura yang berarti sindiran; kecaman tajam terhadap sesuatu fenomena; tidak puas hati satu golongan (ke atas pemimpin yang pura-pura, rasuah, zalim etc)

  • Contoh:

Aku bertanya tetapi pertanyaan-pertanyaanku membentur jidat penyair-penyair salon, yang bersajak tentang anggur dan rembulan, sementara ketidakadilan terjadi di sampingnya, dan delapan juta kanak-kanak tanpa pendidikan, termangu-mangu dl kaki dewi kesenian.
(WS Rendra)


5. Soneta adalah puisi yang terdiri atas empat belas baris yang terbagi menjadi dua, dua bait pertama masing-masing empat baris dan dua bait kedua masing-masing tiga baris. Soneta berasal dari kata sonneto (Bahasa Italia) perubahan dari kata sono yang berarti suara. Jadi soneta adalah puisi yang bersuara. Di Indonesia, soneta masuk dari negeri Belanda diperkenalkan oleh Muhammad Yamin dan Roestam Effendi, karena itulah mereka berdualah yang dianggap sebagai ”Pelopor/Bapak Soneta Indonesia”. Bentuk soneta Indonesia tidak lagi tunduk pada syarat-syarat soneta Italia atau Inggris, tetapi lebih mempunyai kebebasan dalam segi isi maupun rimanya. Yang menjadi pegangan adalah jumlah barisnya (empat belas baris).

  • Contoh:

Gembala Perasaan siapa ta ‘kan nyala ( a ) Melihat anak berelagu dendang ( b ) Seorang saja di tengah padang ( b ) Tiada berbaju buka kepala ( a ) Beginilah nasib anak gembala ( a ) Berteduh di bawah kayu nan rindang ( b ) Semenjak pagi meninggalkan kandang ( b ) Pulang ke rumah di senja kala ( a ) Jauh sedikit sesayup sampai ( a ) Terdengar olehku bunyi serunai ( a ) Melagukan alam nan molek permai ( a ) Wahai gembala di segara hijau ( c ) Mendengarkan puputmu menurutkan kerbau ( c ) Maulah aku menurutkan dikau ( c )
(Muhammad Yamin)

Yahhh Hanya Segitu Saja Yang Bisa Saya Sampaikan Semoga Artikel 5 Macam Puisi Baru dan Contohnya ini Dapat Membantu Tugas Kamu.

Sunday 13 January 2013

7 Macam Puisi Lama dan Contohnya

7 Macam Puisi Lama dan Contohnya

Macam-Macam Puisi Lama dan Contohnya
Hallo Friend Sekarang Saya Akan Memberitahu Tentang Pelajaran Bahasa Indonesia Yaitu 7 Macam Puisi Lama dan Contohnya. Sebelum Ke Contohnya Kamu Harus Tau Aturannya.

Puisi lama adalah puisi yang terikat oleh aturan-aturan. Aturan- aturan itu antara lain :
  • Jumlah kata dalam 1 baris
  • Jumlah baris dalam 1 bait
  • Persajakan (rima)
  • Banyak suku kata tiap baris
  • Irama
Ciri puisi lama:
  • Merupakan puisi rakyat yang tak dikenal nama pengarangnya.
  • Disampaikan lewat mulut ke mulut, jadi merupakan sastra lisan.
  • Sangat terikat oleh aturan-aturan seperti jumlah baris tiap bait, jumlah suku kata maupun rima.

Kan Di Dalam Puisi Itu Di Bagi Menjadi 3 Bagian Yaitu Puisi Lama, Baru dan Konteporer, Nah Di Dalam Puisi Lama Ini Ada 7 Macam Puisi Lama Yaitu :


1. Mantra adalah ucapan-ucapan yang dianggap memiliki kekuatan gaib.

  • Contoh:
Assalammu’alaikum putri satulung besar
Yang beralun berilir simayang
Mari kecil, kemari
Aku menyanggul rambutmu
Aku membawa sadap gading
Akan membasuh mukamu

2. Pantun adalah puisi yang bercirikan bersajak a-b-a-b, tiap bait 4 baris, tiap baris terdiri dari 8-12 suku kata, 2 baris awal sebagai sampiran, 2 baris berikutnya sebagai isi. Pembagian pantun menurut isinya terdiri dari pantun anak, muda-mudi, agama/nasihat, teka-teki, jenaka.

  • Contoh:
Kalau ada jarum patah
Jangan dimasukkan ke dalam peti
Kalau ada kataku yang salah
Jangan dimasukkan ke dalam hati

3. Karmina adalah pantun kilat seperti pantun tetapi pendek.

  • Contoh:
Dahulu parang sekarang besi (a) Dahulu sayang sekarang benci (a)


4. Seloka adalah pantun berkait.

  • Contoh:
Lurus jalan ke Payakumbuh, Kayu jati bertimbal jalan Di mana hati tak kan rusuh, Ibu mati bapak berjalan


5. Gurindam adalah puisi yang berdirikan tiap bait 2 baris, bersajak a-a-a-a, berisi nasihat.

  • Contoh:
Kurang pikir kurang siasat (a)Tentu dirimu akan tersesat (a)Barangsiapa tinggalkan sembahyang (b)Bagai rumah tiada bertiang (b)Jika suami tiada berhati lurus (c)Istri pun kelak menjadi kurus (c)

6. Syair adalah puisi yang bersumber dari Arab dengan ciri tiap bait 4 baris, bersajak a-a-a-a, berisi nasihat atau cerita.
  • Contoh:
Pada zaman dahulu kala (a) Tersebutlah sebuah cerita (a) Sebuah negeri yang aman sentosa (a) Dipimpin sang raja nan bijaksana (a)


7. Talibun adalah pantun genap yang tiap bait terdiri dari 6, 8, ataupun 10 baris.

  • Contoh:
Kalau anak pergi ke pekan Yu beli belanak pun beli sampiran Ikan panjang beli dahulu Kalau anak pergi berjalan Ibu cari sanak pun cari isi Induk semang cari dahulu

Selamat Membaca dan Selamat Mengerjakan Tugasnya, Semoga Artikel Ini Bermanfaat Bagi Anda Yang Membutuhkan ^_^ 

Friday 11 January 2013

Analisis Novel Salah Asuhan

Analisis Novel Salah Asuhan

Analisis Novel Salah Asuhan

Pasti Kesini Mau Nyari Tugaskan ? aahaha Ini Saya Udah Sediain Apa Yang Kamu Butuh Sekarang, Yaitu Analisis Novel Salah Asuhan. Sebelumnya Kamu Baca Dulu Pengertian Novel Yah Sebelum Ke Analisisnya ^_^.


PENGERTIAN NOVEL
Kata novel berasal dari bahasa Itali novella yang secara harfiah berarti „sebuah barang baru yang kecil‟, dan kemudian diartikan sebagai „cerita pendek dalam bentuk prosa‟. (Abrams dalam Nurgiyantoro, 2005: 9). Dalam bahasa Latin kata novel berasal novellus yang diturunkan pula dari kata noveis yang berarti baru. Dikatakan baru karena dibandingkan dengan jenis-jenis lain.



Analisis Unsur Intrinsik "Salah Asuhan"
Karya : Abdul Muis
  • Tema
Adapun tema yang terkandung dalamnovel Salah Asuhan adalah perbedaan adatsistiadat.

  • Alur
Alur yang digunakan dalam novel SalahAsuhan adalah alur maju karna pengarangmenceritakan kisahnya kemasa selanjutnya.

  • Pusat Pengisahan /Sudut Pandang
Dalam novel Salah Asuhan , pengarangbertindak sebagai orang ketiga yaitumenceritakan kehidupan tokoh -tokoh padanovel.

  • Latar /setting
Latar atau tempat terjadinya yaitu :
Ø Lapangan tennis .

“Tempat bermain tennis , yang dilindungi olehpohon- pohon kelepa disekitarnya, masihsunyi” (hal .1 , paragraf 1 )
Ø Minangkabau
“Sesungguhnya ibunya orang kampung, danselamanya tinggal di kampung saja, tapisebabkasihan kepada anak , ditinggalkannyalahrumah gedang di Koto Anau, dan tinggallah iabersma-sama dengan Hanafi diSolok.” ( halaman 23, paragraf 3 )
“Maka tiadalah ia segan -segan mengeluarkan uangbuat mengisi rumah sewaan di Solok itu secarayang dikehendaki oleh anaknya .” (halaman 23,paragraf 4 )
Ø Betawi
“Dari kecil Hanafi sudah di sekolahkan diBetawi ”(hal. 23, paragraph 1 )
“Sekarang kita ambil jalan Gunung Sari, JembatanMerah Jakarta, Corrie!” (halaman 103 , Paragraf2)
Ø Semarang
“Pada keesokan harinya Hanafi sudah dating pulake rumah tumpangan itu , dan bukan buatansedih hatinya, demikian mendengar bahwaCorrie sudah berangkat . Seketika itu ia berkatahendak menurutkan ke Semarang .” (halaman186 , paragraf 1 )
Ø Surabaya
“Di Surabaya mereka menumpang semalam di suatupension kecil, mengaku nama Tuan dan NonaHan.” ( halaman 144 , paragraf 1 )

  • Tokoh
a) Hanafi , wataknya keras kepala , kasar
Ø keras kapala

“Memang … .kasihan! Ah ibuku …aku pengecut tapihidupku kosong…habis cita-cita baik…enyah !. ”Halaman 259 , paragraf 8 )
Ø kasar
“ Hai Buyung! Antarkan anak itu dahulukebelakang!” kata Hanafi dengan suara bengisdari jauh .” ( halaman 80, paragraf 2 )
b) Corrie , wataknya baik , mudah bergaul
Ø baik

“O , sigaret tante boleh habiskan satu dos . Sudahtentu enak , ayoh coba!” (halaman 164 , paragraf

Ø mudah bergaul

“Oh , ruangan di jantung tuan Hanafi amat luas, ”kata Corrie sambil tertawa, “buat dua tugaorang perempuan saja masih berlapang -lapang .” (halaman 7, paragraf 2 )
c) Rapiah , wataknya sabar, baik
Ø sabar

“Rapiah tunduk, tidak menyahut , airmatanya sajaberhamburan. Syafei , dalam dukungan ibunyayang tadinya menangis keras, lalu menggantitangisnya dengan beriba -iba . Seakan-akantahulah anak kecil itu, bahwa ibunya yang tdakberdaya, sedang menempuh azab dunia danmenanggung aib di muka -mukaorang.” ( halaman 83, paragraf 4 )
Ø baik
“Apakah ayahmu orang baik ? Uah sungguh -sungguh orang baik . Kata ibuku tidak adalahorang yang sebaik ayahku itu. ” (halaman 238 ,paragraf 5 )
d) Ibu Hanafi , wataknya sabar dan baik
Ø sabar

“Astagfirullah , Hanafi ! Turutilah ibumumengucap menyebut nama Allah bagimu dantidak akan bertutur lagi dengan sejauh itutersesatnya” ( halaman 85, paragraf 4 )
Ø baik
“Sekarang sudah setengah tujuh, sudah jauhterlampau waktu berbuka , Piah ! Sebaik- baiknyahendaklah engkau pergi makandahulu .” ( halaman 119 , paragraf 4)
e) Tuan Du Busse , wataknya tegas
“Tapi Corrie mesti bersekolah yang sepatut-patutnya” (halaman 10 , paragraf 5)
f) Si Buyung, wataknya penurut
“Kau kugaji buat kesenanganku dan bukan buatbermalas-malas . Hamba disuruh kejalan. Diam !Bawa anak itu ke belakang. Angkat teh kedapurl alu menceritakan apa yangdiperintahkan kepadanya. Oleh karena gulahabis’ terpaksalah ia disuruh ke toko yang tidakberapa jauh letaknya dari rumah. ” (halaman 80,paragraf 2 )
g) Syafei , wataknya berani
“Itulah yang kusukai , bu . Sekian musuh nantikusembelih dengan pedangku. ” (halaman 196 ,paragraf 8 )

  • Gaya Bahasa
Gaya bahasa yang digunakan dalan novel
Salah Asuhan ini cukup sulit untuk diartikan.
Karna novel ini adalah novel lama dan dilamnya
juga terdapat bahasa Belanda . Pada novel ini
juga terdapat :
a) Peribahasa

“saat ini , air mukamu jerni , keningmu licin,bolehkah ibu menuturkan niatku itu, supayatidak menjadi duri dalam daging ” (halaman 25,paragraf 3 )
b) Majas perbandingan ( perumpamaan)
“Sesungguhnya tiadalah berdusta apabila iaberkata sakit kepala , karna sebenarnyalahkepalanya bagai dipalu ” ( halaman 47, paragraf2)

  • Amanat
Adapun amanat yang terkandung dalam
novel Salah Asuhan adalah :
Ø Janganlah melupakan adat istiadat negeri

sendiri , jikalau ada adat istiadat dari bangsalain, boleh saja kita menerima tapi harus pandaimemilih, yaitu pilihlah adat yang layak dan baikkita terima di negeri kita.
Ø Jangan memaksakan suatu pernikahan yang
tidak pernah diinginkan oleh pengantintersebut, karena akhirnya akan saling menyiksakeduanya.
8. Diksi
Pemilihan kata pada novel Salah Asuhan inicukup sulit untuk dimengerti karena banyakterdapat bahasa Belanda.

  • Analisis Unsur Ekstrinsik
1. Latar belakang penciptaan karya sastra
Berasal dari luar diri pengarang , karena padanovel ini pengarang hanya sebagai sudutpandang orang ketiga .
2. Sejarah dan latar belakang pengarang
Abdoel Moeis ( lahir di Sungai Puar, Bukittinggi ,Sumatera Barat, 3 Juli 1883 – wafat di Bandung,Jawa Barat, 17 Juni 1959 pada umur 75 tahun)adalah seorang sastrawan dan wartawanIndonesia . Pendidikan terakhirnya adalah diStovia ( sekolah kedokteran, sekarang FakultasKedokteran Universitas Indonesia) , Jakarta akantetapi tidak tamat . Ia juga pernah menjadianggota Volksraad yang didirikan pada tahun1916 oleh pemerintah penjajahan Belanda .
3. Kondisi masyarakat saat karya sastra
diciptakan .

Pengarang menciptakan novel ini karenaberdasarkan kehidupan sosial masyarakat padamasa itu yang menceritakan seseorang yangmelupakan adat istiadatnya.

Semoga Artikel Ini Membantu Sobat Untuk Menyelesaikan Tugasnya ^_^9 

Tuesday 8 January 2013

Mencakok Pohon Untuk Penghijauan Bumi

Mencakok Pohon Untuk Penghijauan Bumi

Kamu tau bumi kita sudah tua ? kalau kamu tau kenapa masih saja menebang pohon-pohon di hutan? ,.. Kamu tau pohon di bumi kita sudah akan habis karena di tebanginya untuk orang yang tidak bertanggung jawab mencari penghasilan ? kalau kamu tau kenapa masih saja ingin menebang pohonnya tapi tidak mau menanam yang baru ? ,.. itu adalah sikap yang sangat tidak bagus dan merusak bumi ini.. 



Oleh karena itu disini saya mengajak kalian untuk mencangkok tanaman, karena dari mencangkok ini kita bisa menghasilkan beberapa pohon dan bisa kita tanam di halaman rumah kita yang kosong, dengan melalukan cangkok ini kita bisa menambah lagi penghijauan yang hilang, dan effect dari mencangkok ini itu sangat untung bagi kita karena bisa tanaman di rumah kita ada bisa membuat rumah kita sejuk dan tak berpolusi, apalagi kalau hujan bisa menghindari banjir, karena airnya diserap oleh pohon.



Bila kamu ingin mencangkok itu tidak sembarangan, ada caranya.

Nah disini saya tidak hanya mengajak kamu untuk mencangkok saja saya juga akan memberitahu bagaimana cara mencangkoknya.


Dalam mencangkok itu di butuhkan alat2 tertentu seperti:

1. Satu buah pisau
2. Tali plastic / tali bambu
3. P
lastic transparan / sabut kelapa / ijuk
4. Tanah yang agak basah dan subur


Caranya :
1. Carilah dahan yang tidak terlalu besar atau terlalu kecil
2. Ukurlah dari batang pohon paling sedikit 10 cm
3. Kupaslah kulit dahan yang akan dicangkok sekelilingnya dengan panjang kupasan ± 5 cm
4. Setelah selesai dikupas, keriklah lendir / cambium dengan perlahan agar kering
5. Tutuplah hasil kupasan dengan tanah
6. Selanjutnya, bungkuslah tanah dengan plastic, lalu ikat kedua ujungnya agar tanah tidak jatuh. 


Setelah pekerjaanmu selesai, paling sedikit seminggu sekali kamu lihat dan teliti cangkokanmu. Apabila kering, segera disiram dengan membuka tali pengikat bagian atas cangkokan.
Setelah dua atau tiga minggu, akan tumbuh pada bagian yang dibungkus tanah. Jika akarnya sudah cukup, segera potong cangkokanmu dan tanam di tanah yang subur. Setelah pekerjaanmu selesai, paling sedikit seminggu sekali kamu lihat dan teliti cangkokanmu. Apabila kering, segera disiram dengan membuka tali pengikat bagian atas cangkokan. Setelah dua atau tiga minggu, akan tumbuh pada bagian yang dibungkus tanah. Jika akarnya sudah cukup, segera potong cangkokanmu dan tanam di tanah yang subur.


Selain Dengan Mencangkok, Kamu Juga Bisa Menggunakan Bibit, dan Saya Tahu Tempat Yang Cocok Untuk Kamu Membeli Bibitnya Di CV. Mitra Bibit jual bibit tanaman berkualitas. Saya Udah Kasih Tau Tuh Jadi Mari Kita Hijaukan bumi bersama mitrabibit.com,  Dan Tempat Bibit Itu Mempunyai Produk unggulan dari CV. Mitra Bibit adalah bibit jeruk (bibit nipis, bibit jeruk siam/manis, bibit jeruk purut, bibit jeruk santang)


Saya Bilang Adiwiyata...
Kamu Jawab Go Green.. 
Saya Bilang Go Green.. 
Kamu Bilang Yess...

Nahh Dari Mencangkok Ini Kita Sudah Ikut Berpartisipasi Dalam Menyelamat Bumi Kita Ini!

Wednesday 2 January 2013

Cara Pasang Iklan Melayang Di Kanan dan Kiri Blog Dengan Tombol Close

Cara Pasang Iklan Melayang Di Kanan dan Kiri Blog Dengan Tombol Close
example

Hallo Friend!! Sekarang saya akan memberi tahu bagaimana Cara Pasang Iklan Melayang Di Kanan dan Kiri Blog Dengan Tombol Close , biasanya kalau kita ingin memasang iklan seperti iklan adsense di blog itu suka bingung di mana nyimpen iklannya biar terlihat saya pernah mengalami saya pasang di sidebar malah membuat sidebarnya penuh lalu saya cari2 info dan saya dapat ini Cara Pasang Iklan Melayang Di Kanan dan Kiri Blog Dengan Tombol Close caranya super simple, kalau begitu kita langsung ke caranya.

Caranya :
1. Login Ke Akun Blogger Kamu
2. Masuk Ke Bagian Tata Letak/Layout
3. Kamu Buat Gadget Baru Yaitu HTML/JavaScript
4. Lalu Kamu Copy/Paste Script Di Bawah ini Ke Dalam Gadget HTML/JavaScript Yang Tadi Di Buat:

<style type="text/css">#adsense_blog {position:fixed;_position:absolute;top:0px; right:0px;width: 160px;clip:inherit;_top:expression(document.documentElement.scrollTop+document.documentElement.clientHeight-this.clientHeight); _left:expression(document.documentElement.scrollLeft+ document.documentElement.clientWidth - offsetWidth); }</style><script type="text/javascript">function get_cookie(Name) {var search = Name + "="var returnvalue = "";if (document.cookie.length > 0) {offset = document.cookie.indexOf(search)if (offset != -1) {offset += search.lengthend = document.cookie.indexOf(";", offset);if (end == -1) end = document.cookie.length;returnvalue=unescape(document.cookie.substring(offset, end))}}return returnvalue;}function close1(){if (persistclose)document.cookie="remainclosed=1"document.getElementById("adsense_blog").style.visibility="hidden"}if (window.addEventListener)window.addEventListener("load", staticbar, false)else if (window.attachEvent)window.attachEvent("onload", staticbar)else if (document.getElementById)window.onload=staticbar</script><br /><div class="clear"></div><div id="adsense_blog"><div style="text-align: right;"><a href="" onclick="close1(); return false"><img src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhMqJreKcYk-ihJaKtsy6n3FkEPRVp9CkSlhHu0v6vRmV2qE7cuG64Sym_tZ43mQWbRsmEzd-EwnojL1Owdpc4rVbB2_UYE9pYEVZE3sQIlOjiq0wiEtF8WZwWqERmHDVz3Imw9AsfRW6N8/s1600/close3.png" /></a></div><div onclick='close1()'><div style="background: #fff;">
Kamu Simpan Script Iklannya Disini!
</div></div></div><style type="text/css">#adsense_blog1 {position:fixed;_position:absolute;top:0px; left:0px;width: 160px;clip:inherit;_top:expression(document.documentElement.scrollTop+document.documentElement.clientHeight-this.clientHeight); _left:expression(document.documentElement.scrollLeft+ document.documentElement.clientWidth - offsetWidth); }</style><script type="text/javascript">function get_cookie(Name) {var search = Name + "="var returnvalue = "";if (document.cookie.length > 0) {offset = document.cookie.indexOf(search)if (offset != -1) {offset += search.lengthend = document.cookie.indexOf(";", offset);if (end == -1) end = document.cookie.length;returnvalue=unescape(document.cookie.substring(offset, end))}}return returnvalue;}function close11(){if (persistclose)document.cookie="remainclosed=1"document.getElementById("adsense_blog1").style.visibility="hidden"}if (window.addEventListener)window.addEventListener("load", staticbar, false)else if (window.attachEvent)window.attachEvent("onload", staticbar)else if (document.getElementById)window.onload=staticbar</script><br /><div class="clear"></div><div id="adsense_blog1"><div style="text-align: left;"><a href="" onclick="close11(); return false"><img src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhMqJreKcYk-ihJaKtsy6n3FkEPRVp9CkSlhHu0v6vRmV2qE7cuG64Sym_tZ43mQWbRsmEzd-EwnojL1Owdpc4rVbB2_UYE9pYEVZE3sQIlOjiq0wiEtF8WZwWqERmHDVz3Imw9AsfRW6N8/s1600/close3.png" /></a></div><div onclick='close11()'><div style="background: #fff;">
Simpan Script Iklan Kamu Di Sini!
</div></div></div>
5. Ini Langkah Terakhir Kamu Save Gadgetnya dan Lihat Hasilnya. 

Ket.
   Kamu Ganti Tulisan Berwarna Merah Dengan Script/Code Iklan Yang Ingin Di Tampilkan. Jika Ada Yang Tidak Jelas Bisa Ditanyakan.
Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done